Forum Untuk Pelaku PNPM Bangka Belitung

Forum Untuk Pelaku PNPM Bangka Belitung -Setelah dua malam melakukan pengembaraan, dengan melakukan pencarian sampai dengan finalisasi konten dan fitur, akhirnya selesai juga niatan membuat sebuah Forum Diskusi PNPM Mandiri Perkotaan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Sebuah media untuk berkomunikasi antar pelaku melalui fasilitas online, diharapkan mampu menjadi sarana efektif membentuk sebuah forum diskusi. Ide ini muncul dari adanya fasilitas Forum di web p2kp.org sebagai induk web PNPM Mandiri Perkotaan di pusat sono tuh. Juga dari Tenaga Ahli yang memberikan komentar di blognya KMW 2 Babel tentang kemungkinan dibuatkannya sebuah fasilitas forum. Namun apa yang ada disini masih jauh dari kesempurnaan karena masih mengandalkan layanan gratisan. Yah, Forum Diskusi itu ada di http://pnpmbabel.indonesianforum.net.

Meskipun gratisan, kita berupaya mensettingnya semaksimal mungkin untuk memudahkan pengunjung memberikan kontribusinya. Untuk memulainya bisa melalui blog yang sederhana ini atau bisa langsung mengunjunginya di http://pnpmbabel.indonesianforum.net. Karena masih dalam tahap rancangan awal, tentunya masih terdapat kekurangan di beberapa bagiannya. Dan hal itu akan bisa terus diperbaiki, selama masih diberikan waktu oleh Tuhan untuk terus belajar.

Media Forum Bangka Belitung ini juga sebagai kenang-kenangan dari saya, yang saya persembahkan khusus untuk kawan-kawan keluarga besar PNPM Mandiri Perkotaan KMW 2 Bangka Belitung, karena sudah sebulan ini saya telah resmi berpisah dari institusi tersebut (baca; KWM 2 Babel). Semoga persembahan sederhana ini bisa bermanfaat dan digunakan secara baik. Tidak sebagai tempat menghujat, memprovokasi, bicara pornografi ataupun SARA, lebih-lebih sebagai media "menjilat". Hehehe... Namun sebagai media diskusi yang positif, yang mampu memberikan sumbangsih motivasi dan keakraban layaknya keluarga, guna mendukung pelaksanaan program bagi kaum "papa".

Akhirnya, dengan segala kekurangan dan kelemahan manusia kerdil ini, semoga Forum PNPM Mandiri Perkotaan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ini dapat bermanfaat. Oya... untuk pengelolaan user Admin, siapapun nanti, saya bersedia memberikan panduannya. Terimakasih kawan-kawan....

Pelatihan Tim Monitoring Desa

Pemantauan, Pengawasan dan Evaluasi
Seperti yang dijelaskan didalam PTO penjelasan 7 tentang bahwasanya Pemantauan adalah kegiatan pengumpulan informasi secara periodik untuk melihat kinerja semua pelaku program dan memastikan seluruh kegiatan dapat dilaksanakan sesuai dengan rencana yang ditetapkan serta sesuai dengan prinsip dan prosedur program
Pengawasan : kegiatan yang dilakukan untuk menjaga kualitas dan volume pelaksanaan kegiatan dan sebagai langkah antisipatif terhadap upaya penyimpangan dan penyelewengan
Evaluasi : adalah suatu kegiatan untuk menilai hasil pelaksanaan program yang telah dilakukan dan bagaimana dari realitas yang telah dilakukan.
hal ini dimaksudkan untuk membantu pelaku program (masyarakat, aparat pemerintah dan konsultan) mengetahui kemajuan dan perkembangan yang telah dicapai program
Berdasar kepada pengertian yang diatas bahwa PNPM Mandiri Perdesaan kecamatan Banyuputih telah melakukan kegiatan pelatihan Tim Monitoring Desa yang diselenggarakan pada hari Kamis 14 Juli 2011 ang bertempat di kantor UPK kecamatan Banyuputih

Aktifitas Asosiasi Bulan Juli 2011


Bulan ini dirasa sebagai bulan yang  cukup menyita tenaga dan pikiran bagi asosiasi. Ada tiga kegiatan yang pelaksanaannya cukup berdekatan satu dengan yang lain. Meskipun sudah direncanakan jauh hari ternyata masih saja ada kekurangan disana-sini. Selain rakor rutin Ketua UPK setiap awal bulan, kegiatan yang sudah direncanakan beberapa bulan yang lalu dan dilaksanakan minggu ini adalah pelatihan penyegaran bagi seluruh pengurus UPK se kabupaten Malang. Meskipun kegiatannya hanya 2 hari, tetapi mengakomodir 90 peserta terasa menguras pikiran juga.

Kegiatan lain yang tidak direncanakan ternyata juga harus dilaksanakan bersamaan dengan hari pelaksanaan pelatihan UPK adalah memfasilitasi pengrajin mitra UPK untuk mengikuti ujian memperoleh sertifikat PIRT dari Dinas Kesehatan. Nah, mempersiapkan pengrajin yang akan mengikuti ujian ini juga membuat asosiasi tensi nya meninggi. Betapa tidak, sudah pemberitahuan dari Dinkes cukup mendadak, peserta yang semula direncanakan hanya 8 orang, pada saat-saat terakhir bertambah menjadi 12 orang. Belum lagi  (untungnya Dinkes memaklumi), meski persyaratan beberapa peserta yang dikirim UPK belum lengkap, pihak Dinkes tidak mempermasahkan. Termasuk peserta dari kec. Dampit yang baru membawa persyaratan pada saat acara mau dimulai.
Untunglah meski ada beberapa yang terlambat, sampai saat-saat terakhir akhirnya semua peserta yang difasilitasi Asosiasi bisa hadir seluruhnya. Meski akhirnya Asosiasi tidak bisa mendampingi peserta sampai selesai karena harus segera menuju acara pelatihan UPK. Terima kasih yang tulus patut kami sampaikan kepada pihak Dinkes yang sudah memberikan banyak kemudahan kepada peserta dari Asosiasi. Tanpa kemudahan itu mungkin kemarin Asosiasi seharian akan morat-marit kegiatannya.Sehingga Asosiasi bisa konsentrasi di B2TC, dan sukseslah semua kegiatan pada hari itu...................

Belum selesai capeknya, 4 hari berikutnya bersama-sama dengan UPK Pujon, Asosiasi menyiapkan Rakor Gabungan antara pengurus UPK se kab Malang dengan FK, FT dan Faskab lengkap yang ditempatkan di kec. Pujon. Terima kasih sahabat-sahabat UPK Pujon, tanpa bantuan anda mungkin asosiasi akan jungkir balik, morat-marit dan akhirnya bisa-bisa ................njlembrettttttttttttt...semuanya.


Info dan dokumentasi kegiatan bulan Juli dapat anda klik disini :

Galery Out Bond Asosiasi di B2TC

Kepala Suku lagi ngajari FK Kalipare n Ass Faskab cara motret yg bener......

Meski sampai malam, semua tetap semangat mengikuti pelat ini sampai selesai

Serius banget deh peserta dengerin Faskeu yg lagi jelasin materi pelatihan

yaaaaa...... rukun kayak gini yg diinginkan asosiasi, ............

kalo udah ngumpul gini baru tahu kalo personil upk malang ini banyak banget.........

Peserta lagi foto bersama dg instruktur Out Bond

Motifasi dan pengembangan pribadi, itulah yg coba digali dalam Out Bond kali ini

Oalah....mbak Indra wis jatuh malah diguyu mas Imron, tp coba liat mas Joko, kok malah cuek  gitu liat temennya jatuh

Serius, itulah sesi  evaluasi setelah satu permainan selesai dijalani

Nah foto ini sampai kebawah no comment, gak ada yg tahu apa yg mereka cari kok ribet banget..........


ya khan ribet.............  ketemu mas ????????

Durung ketemu tho mbak... mas barange ...........???????

Nah wes ketemu, buktine mas Untung n mas Wil dah bisa ketawa dengan leganya............

Lho,............ ilang maneh tha ???????????


Keseimbangan dan saling percaya dengan teman, itulah syarat kalo pengen berhasil dipermainan ini

di pos ini semua upk berhasil dikerjain  instruktur  yg ngakunya  pinter huruf Palawa...............

Inilah wajah kalian yg begitu pasrah dikerjain instruktur yg kocak...............jes jes pur..........

Ini perlengkapan Out Bond tahun 2020, kenapa sekarang udah di launching...???????????

Tertawalah........... lupakan sejenak urusan kantor.................biar gak stressssssss

Trouble yo mas kuning pinggangnya................

serius banget mas yudi, mas joko, mas yanto..............

dari sekian banyak cewek cakep, ada yg tahu gak kalo ada yg aneh dengan foto ini ???????????

Lainnya pemanasan, ini bang karlos malah ngancam instruktur yg di depan...........

Mbak Wahyu n mbak Sutiyah, kok  ngerti nek lagi di foto. padahal lainnya lagi serius dengarkan instruksi pelatih out bond

Mas Isa iki piye tho ............. lha kok malah ngumpul bareng peserta cewek ????????

kuatir kesetrum ya mas Antok, kok liat atas terus............

Rakor Gabungan UPK dan FK-FT di Pujon

Yth. Pengurus UPK
Se Kab Malang

Untuk rakor gabungan perlu sekali lagi kami sampaikan hal-hal sebagai berikut :
1. Semua peserta harus sudah tiba di lokasi sebelum jam 08.30
2. Acara rakor ini rencananya akan dihadiri Kepala BPM Kab Malang jam 08.30
3. Biaya ditetapkan Rp. 20.000,- (per peserta)
4. Biaya bisa disetor pada hari selasa
5. Untuk keseragaman pakaian  semua pengurus UPK, gunakan kaos asosiasi
6. RAB dan denah lokasi dapat dilihat dibawah ini.

 

Ujian Mendapatkan Serifikat PIRT


Tanggal 21 Juli yang lalu, Dinas Kesehatan kembali mengadakan kegiatan ujian untuk memperoleh sertifikat PIRT bagi pengrajin makanan. Kegiatan ini penting bagi pengrajin, karena dengan seritifkat ini pengrajin akan lebih mudah memasarkan hasil produksinya.
Untuk Asosiasi, kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari pelatihan yang diadakan asosiasi beberapa waktu yang lalu. Seperti diketahui, beberapa bulan yang lalu Asosiasi mengadakan pelatihan khusus bagi pengrajin yang menjadi mitra UPK. Saat itu mereka mendapat pembekalan terkait hal-hal yang harus dilengkapi dan diketahui sebagai seorang pengusaha kecil. Termasuk saat itu ada materi  penyuluhan dari petugas dinas Kesehatan terkait dengan sertifikat PIRT.
Nah, pada kesempatan ujian kali ini tentunya tidak dilewatkan begitu saja oleh Asosiasi. Adanya kesempatan untuk mendapatkan sertifikat PIRT segera diinfokan, khususnya kepada pengrajin yang kemarin mengikuti pelatihan di UMM INN. Hasilnya terdapat 12 peserta yang siap mengikuti kegiatan tersebut. Tentunya bagi Asosiasi, ini kesempatan untuk terus mendampingi peserta atau pengrajin secara berjenjang dan berkelanjutan.  Sekaligus ini bisa dipakai sebagai sarana bahwa pelatihan yang lalu terus ada tindak lanjutnya secara nyata.  Secara bertahap semua peserta pelatihan yang lalu akan terus difasilitasi Asosiasi dengan UPK untuk mendapatkan sertifikat PIRT ini. Sehingga pembinaan  berkelanjutan yang sedang digagas Asosiasi bisa berjalan secara bertahap.
Dalam pelatihan kemarin, Asosiasi bersama dengan UPK mengirimkan 12 peserta yang berasal dari UPK Ngantang, Pujon, Singosari, Bululawang, Sumbermanjing Wetan dan Dampit. Kami bangga ternyata peserta ini begitu semangat dan sangat antusias meski biaya pelatihan ini sepenuhnya ditanggung peserta. Asosiasi hanya membantu memfasilitasi dan membantu mempersiapkan administrasi yang diperlukan. Tetapi mereka ternyata sangat bersyukur dan memberikan acungan jempol kepada UPK setempat yang bersedia membantu proses pengurusan pendaftaran sampai mengantar mereka ketempat ujian.
Perlakuan ini saja ternyata bisa memberikan motifasi luar biasa kepada mereka, bahwa mereka ternyata tidak hanya dibiarkan sendirian berusaha. Bahwa ada UPK yang bersedia mendampingi mereka dari sisi lain, serta secara tulus terus mensupport mereka sudah cukup bagi mereka untuk terus bersemangat meningkatkan hasil produksinya.
Seperti diketahui, semua peserta pelatihan pengrajin kemarin ternyata semangatnya saat ini sangat luar biasa, pengetahuan yang didapat saat itu benar-benar membuka mata mereka, bahwa mereka punya potensi besar untuk berkembang. Termasuk ketika ditawari untuk ujian di Dinkes secara swadaya, secara antusias langsung disambut dengan antusias.    Mereka mulai sadar sertifikat PIRT ini sangat berharga bagi mereka. Dengan sertifikat ini, mereka tidak lagi ragu memasarkan produknya ke toko-toko besar atau mengembangkan pemasaran keluar kota, tidak lagi resah dan khawatir produknya disita pihak berwenang karena tidak ada ijin.  Dan dengan sertifikat ini mereka semakin PD karena produknya diakui pihak Dinkes sebagai produk yang hygienis dan layak jual.
Sekarang tergantung kepada UPK masing-masing bagaimana upayanya untuk terus mendampingi mereka dan terus menjaga agar semangat mereka untuk terus meningkatkan kwalitas hasil usahanya terus membara.
                                                 

Dicari Pengelola Blog PNPM Muntok

Dicari Pengelola Blog PNPM Muntok- Blog PNPM Mandiri Perkotaan Kecamatan Muntok selama hampir satu tahun memberikan konten kegiatan PNPM di Muntok. Selama itu pula pengelolaan blog yang masih memanfaatkan blogspot sebagai fitur layanan gratis menjadi alternative dengan adanya keterbatasan anggaran untuk membuat web hosting sendiri. Tim Muntok sebagai pengelola selama ini telah berupaya memberikan yang terbaik berkenaan dengan informasi kegiatan yang telah dilakukan di tataran masyarakat maupun konsultan.

Namun begitu seiring perjalanan waktu, tim pengelola mohon ijin mengundurkan diri dari hingar bingar pemberdayaan. Sehingga secara langsung akan berakibat pada perjalanan blog PNPM Muntok ini. Oleh karena itu, kami bermaksud mengundang beberapa pihak, utamanya yang bersentuhan langsung dengan PNPM Mandiri Perkotaan untuk berkenan menjadi pengelola selanjutnya. Sayang jika blog ini dibiarkan menganggur. Setidaknya keberlanjutan pengelolaan mampu menjadi jembatan informasi khususnya pelaksanaan PNPM di Muntok, dan umumnya bagi kegiatan pemberdayaan.

Secara Pagerank, blog ini telah dihargai google dengan ranking 1 semenjak resmi diluncurkan setahun lalu. Meskipun begitu dengan sering update artikel kedepan, saya yakin akan mampu lebih baik di mata google. Kemudian Google Index Page nya telah mencapai 28 dari beberapa artikel yang ada. Yahoo pun juga telah memberikan backlink sebanyak 19. Dan dalam pencarian keyword PNPM Muntok, blog ini menduduki peringkat pertama di search engine sekelas google. Dan yang lebih membanggakan blog ini juga telah memperoleh backlink tetap dari www.p2kp.org sebagai induk web PNPM Mandiri Perkotaan di pusat sana. Meskipun secara personal blog ini masih belum banyak yang mengenal, tetapi saya yakin dengan pengelolaan selanjutnya, blog ini mampu dikenal di kalangan luas. Dan yang lebih penting bisa bermanfaat bagi pelaku PNPM Mandiri Perkotaan.

Untuk itu, artikel pembuka “Dicari Pengelola Blog PNPM Muntok” sungguh sangat kami harapkan demi keberlanjutan media informasi ini. Siapapun bisa menjadi pengelola. Mulai dari Tim Faskel, Jajaran Koorkot Bangka, bahkan Jajaran KWM Babel. Bagi yang berkenan dan berminat, bisa menghubungi kami di timmuntok@yahoo.co.id.

Untuk panduan, nantinya kami selaku pengelola awal, akan memberikan panduan lengkapnya. Mulai dari memulai sampai dengan posting artikel bahkan custominasi template yang relevan dengan perkembangan teknologi blog. Kami juga akan menyediakan waktu baik online ataupun offline untuk berkomunikasi tentang blog ini.

Sekali lagi, saya selaku pengelola blog PNPM Muntok memohon maaf jika selama bergabung di KMW Babel terdapat banyak kesalahan dan kekhilafan. Dan akhirnya saya sangat menunggu siapapun yang bersedia melanjutkan untuk mengelola blog PNPM Muntok ini.

Temukan Cinta Anda

Temukan Cinta Anda-Bila anda tak mencintai pekerjaan anda, maka cintailah orang-orang yang bekerja bersama anda. Menjalin cinta atau bahkan selingkuh mungkin hal yang menyenangkan, sehingga membuat adrenalin pekerjaan anda kian meningkat tajam. Hehe… (Hhmm..siapa ya...). Bila hal itu tak bisa anda dapatkan maka menjalin persahabatan biasa serta merasakan kegembiraan dari pertemanan itu, dapat membuat pekerjaan pun bisa menjadi menggembirakan.

Bila anda tak bisa menemukan teman-teman kerja yang anda anggap layak, maka cintailah suasana dan gedung kantor anda. Ini mendorong anda untuk bergairah berangkat kerja dan melakukan tugas-tugas dengan lebih baik lagi. Bila toh anda juga tidak bisa melakukannya, karena tempat anda bekerja tidak mempunyai gedung kantor yang tetap, maka cintai setiap pengalaman pulang pergi dari dan ke tempat kerja anda. Perjalanan yang menyenangkan menjadikan tujuan tampak menyenangkan juga.

Namun, bila anda tak menemukan kesenangan di sana, maka cintai apapun yang bisa anda cintai dari kerja anda; tanaman penghias meja, cicak diatas dinding, atau gumpalan awan dari balik jendela. Itu kemungkinan bisa membuat mata dan pikiran anda lebih fresh. Bila hal itu juga tidak anda dapatkan karena tidak ada satupun tanaman penghias, cicak atau awan dan bahkan jendela, maka cintailah gaji anda. Hhhmmm…

Bila anda tak menemukan apapun yang bisa anda cintai dari pekerjaan anda, maka mengapa anda ada disitu? Tak ada alasan bagi anda untuk tetap bertahan. Cepat pergi dan carilah apa yang anda cintai, lalu bekerjalah disana. Hidup hanya sekali. Tak ada yang lebih indah selain melakukan dengan rasa cinta yang tulus. Jangan takut meninggalkan pekerjaan dan menanggalkan jabatan hanya karena takut kesulitan mendapatkan pekerjaan baru. Kecuali anda seorang yang hanya mementingkan pencitraan dengan menahan cinta yang pura-pura.

BPUPK Kecamatan Banyuputih





BKAD Kec. Banyuputih

Wanita Perkasa itu Ada di Candirenggo

Membakar besi baja merupakan pekerjaan sehari-hari Ibu ini


Disebut wanita perkasa karena apa yang dikerjakan perempuan ini sangat langka bahkan mungkin hanya satu-satunya di dunia ini. Bukan bermaksud mendramatisir pekerjaannya, tetapi kalau anda sudah membaca artikel ini dengan lengkap pasti akan sepakat dengan kami, betapa luar biasanya wanita ini.
Panasnya pembakaran tidak mengendurkan semangat Ibu Sumani
Ibu Sumani nama perempuan ini. Kami menemukan keunikan dari beliau ketika berkunjung untuk kesekian kalinya. Kita semua pasti tahu, yang namanya Pande Besi itu pasti pekerjaan dan keahlian dari laki-laki.
Tetapi Ibu Sumani membalik semua itu, diawali dari keterpaksaan oleh keadaan membuat wanita ini mampu melakukan pekerjaan yang selama ini identik dengan pekerjaan kasar pria.
Membakar besi sampai membara, merupakan pekerjaan rutin
Dirumahnya di Kelurahan Candirenggo Singosari, awalnya pekerjaan ini adalah aktivitas rutin suaminya. Selama ini pula Bu Sumani hanya sekedar membantu pekerjaan ringan dan menemani suaminya menekuni pekerjaan sebagai pande besi. Suatu saat suami ibu ini sakit keras berbulan-bulan dan sulit bangkit dari tempat tidur. Selama itu pula pendapatan keluarga ini berhenti total karena sumber nafkah dirumah tersebut tidak dapat bekerja.
Tenaga yang kuat dibutuhkan untuk menempa besi baja ini
Menurut cerita ibu Sumani, entah kekuatan dari mana yang suatu saat mendorong ibu ini untuk melakukan dan mencoba menjalankan pekerjaan suaminya sebagai pande besi. Awalnya jangankan melakukan proses memukul besi agar pipih sesuai kebutuhan, mendekat keperapian saja gak berani. Tetapi entah bagaimana mulanya, saat UPK bertandang kerumahnya dalam rangka verifikasi ulang peninjam SPP, mencoba  bertanya dan meiminta Ibu Sumani menceritakan secara detail awal mula  melakukan kegiatan ini, ibu Sumani tidak bisa menjelaskan dengan detail.

Mengalir begitu aja mungkin itu istilah yang agaknya cocok untuk menggambarkan suasana waktu itu. Baca Selanjutnya